(Azhar Saputra)
Selasa, 5 Desember 2017 19:56 WIB
(Azhar Saputra)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sungguh sangat beruntung. Salah satu Startup kondang yang lebih dikenal dengan toko online Bukalapak.com dan selasar.com, Miftah Sabri berikan sedikit pencerahan bagaimana caranya memulai bisnis di era digital kepada mahasiswa yang ada di Riau.
Mahasiswa dianggap mampu mewakili dan melahirkan ide-ide cemerlang bagaimana meraup keuntungan di dunia digital. Dalam menjalankan bisnis digitalnya, sudah tak terhitung lagi berapa banyak keuntungan yang ia dapatkan selama memulai menjalankan usahnya.
"Tahun 2007 saya mulai terjun ke dunia digital untuk fokus berbisnis. Saya sebenarnya bukan pendiri Bukalapak, tapi saya ini investor pertamanya Bukalapak. Dari awalnya dulu saya tanamkan Rp10 juta, sekarang Bukalapak sudah memiliki Rp15 triliun," katanya saat menjadi nara sumber dalam seminar nasional bisnis era digital tantangan dan peluang," Selasa, 5 November 2017.
Untuk menjalankan bisnis seperti ini, yang harus diperlukan itu beberapa di antaranya ialah kreativitas yang belum pernah terpikirkan, konten, data dan automasi.
"Konten itu adalah adalah rajanya. Bagaimana kita bisa mengemas sebuah konten tersebut. Kemudian ada data yang saya anggap sebagai ratunya dan automasi adalah putra mahkotanya," imbuhnya.
Juga Ide dan gagasan tersebut, nantinya harus mempu menciptakan suasana baru sehingga dapat menarik perhatian masyarakat ramai.
"Buatlah keramaian. Facebook itu tahun ke-7 baru mulai dikenal orang. Kita cari tempat tren globalnnya. Nanti akan digiring oleh alam. Kita akan salah dan kacau. Kemudian akan mencari orang untuk belajar. Di sana akan ada ide baru bermunculan. Termasuk venture capital," tandasnya.
"Saya memulainya itu dengan tidak memiliki duit. Teorinya itu kalau boleh saya katakan pancang bendera. Jangan pikirkan apa nama perusahaannya. Mulai saja. Nanti semuanya itu akan digiring oleh alam dengan sendirinya," pungkasnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Baca Juga
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id