RIAU ONLINE, PEKANBARU - Setelah sekian tahun sempat vakum, akhirnya Pengurus Besar Ikatan Alumni Pondon Pesatren dar el Hikma (PB IKAPDH) Pekanbaru, Sabtu, 20 Agustus 2016, direncanakan akan dilantik.
Pelantikan ini dilakukan di Masjid Jami' Pondok Pesantren, Jalan Manyar Sakti, samping Giant Panam, oleh Pengasuh Pondok Pesantren Dar El Hikmah Kyai Miftah Syarif, M.Ag. Pelantikan akan dihadiri oleh Ketua Yayasan Nur Iman Pekanbaru, Syamsul Bahri, Ak dan Pimpinan Pondol Pesantren Dar El Hikmah, Maran Suardy, SE.MM.
"Insya Allah, besok kita akan mengadakan pelantikan Ikatan Alumni Pondok Pesantren Dar el Hikmah. Dar el Hikmah telah melahirkan ribuan alumni yang tersebar di seluruh Indonesia, bahkan ke luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Mesir, Arab Saudi, dan negara-negara di Timur Tengah lainnya," kata Ketua Umum PB IKA PDH, Yondri Parmi, Jumat, 19 Agustus 2016.
Pondok Pesantren ini berdiri sejak tahun 1991 di Jalan Manyar Sakti oleh H Abdullah Uban. Hingga kini, sejak 1991, sudah ribuan orang lulusannya mengabdi bagi daerah, bangsa dan negara.
Di antara lulusan tersebut, ada yang menjadi birokrat, dokter, wartawan, pengacara, polisi, tentara, pedagang, guru bahkan profesi dan pekerjaan lainnya.
"Kenapa kita sebut PB, Pengurus Besar? Karena kita ingin mengakomodir seluruh lulusan, alumni, apakah ia satu hari saja mondok di pesantren, tetap kita sebut mereka alumni, di seluruh Indonesia," kata Yondri.
Sementara itu, Pimpinan Yayasan Nurul Iman, Amran Suardy mengatakan, lulusan atau alumni yang selama ini tersebar di mana-mana, bisa ternaungi di dalam Ikatan Alumni ini.
"Kita berharap, dengan pelantikan besok, Sabtu, ini menjadi momentun awal untuk menautkan kembali dan mempererat tali silaturahmi antara pondok, para pengajar, santri dengan para alumni. Ini menjadi potensi luar biasa jika bisa disinergikan," pungkas Amran.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline