RIAU ONLINE, SIAK - Sri Maiyana optimis suaminya Irving Kahar Arifin yang tengah maju dalam kontestasi Pilkada Siak 2024 bisa membawa Siak lebih hebat.
Menurutnya, kinerja Irving selama menjabat di Dinas Pekerja Umum Tata Ruang dan Permukiman (PU Tarukim) Kabupaten Siak sangat berpengaruh terhadap perkembangan serta kemajuan Kabupaten Siak.
Sri Maiyana menuturkan, Irving telah berkontribusi untuk Siak saat itu ia sebagai kepala bidang (Kabid) Bina Marga di Dinas PU Tarukim sejak tahun 2000. Irving mulai menjabat sebagai Kepala Dinas PU Tarukim sejak tahun 2011.
"Tahun 2000 an tahu sendiri bagaimana Siak, alhamdulillah hingga kini sangat dirasakan perubahan serta kemajuan infrastruktur seperti air bersih, pembangunan jalan, gedung dan lainya," ucap Sri Maiyana kepada Riau Online, Siak, Jumat 27 September 2024.
Sri Maiyana juga menuturkan bahwa hal ini tentunya juga atas kerjasama yang solid dengan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Siak serta tim di Dinas yang dipimpinnya.
"Namun, inovasi serta ide kreatif Irving Kahar sering direalisasikan dalam pembangunan di Siak dan terbukti kegunaan serta manfaatnya,” ujarnya.
“Tidak hanya itu Irving juga pandai menjemput bola atau menyerap anggaran dari luar Kabupaten sehingga pembangunan yang tidak tersentuh APBD bisa terlaksana," imbuhnya.
Masih kata Sri Maiyana, melihat pengalaman dalam pembangunan infrastruktur di masa kepemimpinan suaminya, dirinya percaya bahwa Irving Kahar memiliki pemahaman mendalam tentang kebutuhan serta potensi Siak.
"Beliau sudah mengenal betul Kabupaten Siak, tantangan serta peluang yang ada di Siak. Beliau memiliki visi yang jelas untuk kemakmuran masyarakat serta kemajuan Siak lebih hebat," ujarnya.
Dari pengalamannya itu, Sri Maiyana percaya bahwa Irving akan mampu membuat kebijakan yang tepat demi kesejahteraan masyarakat.
"Kami akan mendengar aspirasi masyarakat dan mengakomodir kebutuhan mereka. Dengan demikian, semua pihak merasa memiliki tanggung jawab dalam pembangunan daerah," tuturnya.
Dengan semangat dan komitmen yang kuat, Sri Maiyana optimis bahwa kepemimpinan Irving Kahar nantinya dapat membawa perubahan positif bagi Siak.
"Kami bertekad untuk membangun Siak yang lebih hebat, berlandaskan pada keadilan dan kemakmuran bagi semua. Ini adalah visi kami untuk masa depan Siak," pungkasnya.