Lanud Roesmin Nurjadin Gelar Simulasi Force Down Pesawat Asing

Simulasi-Force-Down-di-Lanud-ROesmin.jpg
(RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Satu unit pesawat negara asing dipaksa turun oleh TNI AU karena masuk dalam wilayah udara Indonesia. 

Pesawat dipaksa turun oleh dua pesawat tempur F-16 dan mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.

Pesawat digiring menuju Main Apron Base Ops dikawal ketat pasukan Batalyon Komando 462 Kopasgat dan Satuan Polisi Militer Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.

Pemeriksaan penumpang pesawat dilakukan oleh 11 kementerian lembaga terkait sebelum diperbolehkan turun dari pesawat.

Simulasi ini menceritakan seorang penumpang mencoba melarikan diri karena didapati narkotika pada barang bawaannya. Namun aksi pelarian dapat dicegah.


Seluruh penumpang dan awak pesawat dibawa untuk dilakukan pemeriksaan mendalam.

Ini merupakan simulasi Force Down atau penurunan paksa yang dilakukan di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Jumat, 14 Juni 2024.

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi mengatakan, pihaknya melaksanakan latihan penanganan pesawat asing yang melanggar wilayah Indonesia. Latihan dilakukan untuk menyiapkan personel apabila keadaan serupa terjadi di lapangan.

“Salah satu tahapan yang kita laksanakan adalah tahap force down atau pemaksaan mendarat di bandara terdekat. Sudah dilaksanakan force down di military apron Lanud Roesmin Nurjadin,” ungkapnya.

Latihan yang diberi sandi Cakra Charly 24 tahun 2024 ini melibatkan 11 Kementerian lembaga, di antaranya Kementerian Pertahanan, Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perhubungan, Kementerian Perikanan dan Pertanian, Air Nav, Imigrasi, Bea Cukai dan Kesehatan.