RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pelajar SMK Muhammadiyah 3 Kota Pekanbaru beramai-ramai menimbun jalan rusak di Jalan Cipta Karya, Pekanbaru.
Mereka bergotong royong menimbun jalan berlubang. Aksi ini karena mereka merasa prihatin jalan yang mereka lewati kondisinya sangat parah.
Material yang digunakan untuk menimbun jalan bersumber dari sumbangan para siswa.
“Aksi ini untuk kami dan masyarakat sekitar yang melalui jalan ini. Seperti kita lihat jalannya berlubang dan bergelembang dan itu sangat mengganggu pengguna jalan,” kata pelajar, Bayu, Jumat, 12 Januari 2024.
Mereka berharap, dengan kegiatan ini, Jalan Cipta Karya menjadi lebih baik dan nyaman untuk dilalui pengendara.
“Harapannya jalan menjadi bagus dan nyaman untuk dilewati pengendara,” jelasnya.