Cooling System Pemilu 2023-2024 Polres Siak Gelar Lomba Mancing

Lomba-Mancing-KPU-Siak.jpg
(Riau online/Hendra Dedafta)

RIAU ONLINE, SIAK-Dalam upaya meningkatkan sinegritas Polri dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Siak, guna untuk meningkatkan pengamanan pemilu tahun 2023-2024, Kepolisian Resort (Polres) Siak, gelar lomba mancing bersama. 

"Colling System pengamanan pemilu 2023-2024 di gelar di kolam ikan Polres Siak ini, sebagai ajang hiburan di sela-sela diskusi antara Polri dengan KPU dan Bawaslu Siak," ucap Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Siak, AKBP Asep Sujarwadi. Sabtu 6 Desember 2023

Ia menjelaskan, kita evaluasi pengamanan yang sudah terlaksana hingga hari ini, kemudian kita rancang kembali pengamanan untuk masa yang akan datang masa pemilihan tanggal 14 Februari 2024 mendatang. 

"Untuk menciptakan situasi kamtibmas di pemilu 2023-2023, Personil Polri Polres Siak melakukan pengaman ekstra. Untuk itu kita tingkatkan sinegritas kolaborasi dengan KPU dan Bawaslu serta Kodim 0322/Siak," kata Kapolres Siak. 


Kepala Bidang Penegakan Hukum Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Siak, Dardiri. Mengucapkan terimakasih, apresiasi kepada Kapolres Siak. Sudah menggelar kegiatan Colling System pengamanan pemilu 2023-2024.

"Sangat asik sekali, diskusi Colling Siytem pengamanan pemilu 2023-2024 di barengi dengan lomba mancing bersama personel Polres Siak, Bawaslu dan KPU serta Kodim 0322/Siak," ucap Dardiri. 

Lanjut kata Dardiri. Sejauh ini proses tahapan pemilu lancar, aman dan baik-baik saja. Karena pemilu tidak lama lagi, kita kembali melakukan diskusi untuk menciptakan suasana pemilu yang aman dan damai

"Semoga dengan kolaborasi ini peroses pemilu 2023-2024 di Kabupaten Siak berjalan lancar," harap Dardiri.