Ditolak Saat Investigasi Ledakan, Disnaker Panggil Manajemen Pertamina Dumai

Ledakan-pertamina-dumai1.jpg
(Tangkapan layar)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Riau menerjunkan tim pengawas untuk melakukan investigasi ledakan kilang minyak Pertamina RU-II di Dumai. Kedatangan tim yang terdiri dari tiga orang tersebut mendapat penolakan dari PT Pertamina.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Provinsi Riau, Imron Rosyadi.

"Kejadian itu mendadak dan mendesak. Malam hari dan habis salat tarawih. Sehingga tim tidak perlu pakai standar operasional prosedur (SPT). Namun, pihak Pertamina tidak bersedia bekerjasama dan menolak Tim Pengawas Ketenagakerjaan masuk ke lapangan," jelas Imron, Ahad, 2 April 2023.



Proses lobi yang ditolak oleh Pertamina, tim pun pulang dan kemudian memutuskan untuk melakukan pemanggilan untuk dilakukan pemeriksaan. 

"Kami akan melakukan pemanggilan kepada pihak manajemen terkait kejadian ini sekaligus penolakan dari Pertamina Dumai karena menghalangi tugas pengawas ketenagakerjaan," ungkapnya.

Sementara itu, saat pemeriksaan nanti, akan ada tujuh orang yang menangani. Disnaker pun terus melakukan investigasi lantaran berkaitan dengan kemaslahatan umat apalagi warga yang terdampak akibat ledakan tersebut.