10 Nama dan Kondisi Korban Ledakan Kilang Minyak Pertamina Dumai

Kilang-Minyak-Pertamina-Dumai-Terbakar.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sebanyak 10 orang pekerja menjadi korban luka-luka dalam ledakan PT Pertamina Refinery Unit (RU) ll Dumai, Riau, di Jalan Putri Tujuh, Dumai Timur, Sabtu, 1 April 2023 malam

Berdasarkan data yang dihimpun RIAU ONLINE, berikut identitas dan kondisi korban insiden ledakan PT Pertamina Dumai. 

1. Suprasto Widoyo, kondisi mengalami luka lecet di dekat telinga kanan dan dahi.

2. Kahalilul Rahman, kondisi mengalami luka robek di hidung kanan ukuran, luka robek di jari tengah kanan dan sempat mengalami sesak napas.

3. Deni Indra Cahya, kondisi mengalami luka robek dahi kanan.

4. Baginda Restu, kondisi mengalami luka robek pada dahi kanan dan luka robek pada pangkal hidung kanan.

5. Muhammad Farhan, kondisi mengalami luka robek di kepala, telinga, ibu jari kaki kiri, ibu jari telunjuk kiri dan tumit kiri.



6. Febri Aydira, kondisi mengalami luka robek pada pangkal hidung, luka robek pada pelipis kiri, luka robek pelipis kanan dan luka robek pada telapak tangan kanan.

7. Dedi Munandar, kondisi mengalami    luka robek di dagu kanan.

8. Rommel Suhara, kondisi mengalami luka lecet di telapak tangan, luka lecet di pergelangan kaki kanan, lutut dan kaki kanan terkilir (sprain).

9. Ryan Hardi Kusuma, kondisi sesak

10. Yuliadi, kondisi mengalami luka robek pada dahi kanan.

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal menyebut dua dari 10 pekerja tersebut sudah diperbolehkan pulang setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit.

"Korban jiwa tidak ada, namun 10 orang mengalami luka ringan dan dua diantaranya diperbolehkan pulang," ujar Irjen Iqbal, Minggu, 2 April 2023.

Sementara saat ini, kata Iqbal Polda Riau dan jajaran sedang melakukan penyelidikan terkait penyebab ledakan tersebut.

"Jajaran sedang melakukan penyelidikan kenapa hal itu bisa terjadi," pungkasnya.