KPU Riau Pastikan Kevalidan Data Pemilih untuk Pemilu 2024

Ketua-kpu-riau2.jpg
(Bagus Pribadi/RIAUONLINE.CO.ID)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau memastikan data pemilih yang digunakan pada Pemilu 2024 akan valid. Saat ini, proses pencocokan dan penelitian (coklit) masih berlangsung.

''Kami akan memastikan bahwa tidak akan ada kecurangan atau ketidakakuratan data yang dapat memicu ketidakpuasan publik," kata Ketua KPU Provinsi Riau, Ilham Muhammad Yasir.

Ilham mengatakan, ada beberapa langkah yang akan dilakukan oleh KPU Provinsi Riau untuk memastikan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan damai dan kondusif. 

"Kami akan tingkatkan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya memilih dan berpartisipasi dalam Pemilu," ujarnya.


"Saya yakin dengan kerja keras dan kolaborasi antara KPU, pihak keamanan, dan semua pihak terkait lainnya, kita dapat mewujudkan pemilu yang damai, aman, dan kondusif di Provinsi Riau pada tahun 2024," kata dia.

Ilham menuturkan, KPU Provinsi Riau juga akan memastikan seluruh tahapan Pemilu, mulai dari tahapan pendaftaran calon hingga penghitungan suara, akan dilakukan dengan transparan dan terbuka.

"Sekarang ini kami fokus kepada persyaratan administrasi untuk keterpenuhan syarat pencalonan agar nanti mereka bisa mendaftar di tanggal 1 sampai 14 Mei 2023," terangnya.