Masih Ada SMP di Kuansing Tak Punya Toilet, Sekda: Kemana Siswa Buang Air?

Toilet2.jpg
(Shutterstock)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) masih menemukan adanya SMP di Kuansing tidak memiliki toilet. 

"Saat saya sidak ke SMP Negeri 2 Kuantan Mudik tidak ada toilet di sana. Ada, tapi sudah tidak bisa di pakai, sama saja tidak ada," ujar Sekda Kuansing, Dedy Sambudi, kepada RIAU ONLINE. CO. ID, Selasa, 31 Januari 2023.

Sekda sempat menanyakan kepada pihak sekolah kemana siswa kalau mau pergi buang air. Pihak sekolah hanya terdiam. 


"Keterangan mereka ini sudah berlangsung cukup lama, kemarin saya minta agar Kepala Sekolah segera mengajukan proposal untuk pembangunan toilet ini," katanya. 

Menurut Sekda tidak adanya toilet di sekolah bisa menghambat jalannya kegiatan belajar mengajar (KBM). Bagi sekolah yang tidak memiliki toilet agar segera mengusulkan untuk dibangun. 

Sekolah juga harus menjaga kebersihan toilet tersebut. Jangan sampai tidak pernah dibersihkan sehingga kotor dan cepat rusak.