5 Tips Terhindar dari Target Aksi Pencurian Sepeda Motor

Curanmor2.jpg
(INTERNET)

Laporan: Roni Tuah

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kehilangan sepeda motor memang sangat merugikan. Tak hanya rugi materi, seringkali korban dibuat kerepotan karena harus mengurus laporan ke kepolisian. Terlebih lagi, jika sepeda motor itu menjadi satu-satunya kendaraan untuk mencari nafkah.

Namun tanpa disadari, terkadang justru korban yang memberikan peluang bagi para pelaku untuk memanfaatkan kesempatan dari kelalaian korban.

Bagi pelaku pencurian sepeda motor (curanmor), hanya butuh beberapa detik untuk membobol dan merampas kendaraan korban incarannya.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, berikut 5 tips dari RiauOnline agar sepeda motor sobat tidak menjadi target aksi pencurian. 

1. Cabut kunci 

Pelaku tak jarang memanfaatkan kelalaian korbannya untuk melakukan tindak kejahatan curanmor. Kelalaian korban saat lupa mencabut kunci dari kendaraan ketika berhenti misalnya. 

Seringnya, pemilik kendaraan meninggalkan kunci tergantung di sepeda motor, karena merasa hanya berhenti sebentar di suatu tempat.

Ketika kunci tak dicabut, hanya butuh sepersekian detik bagi pelaku curanmor  untuk membawa kabur sepeda motor sobat RiauOnline


2. Tak meninggalkan unit saat panaskan mesin

Pelaku akan tersenyum lebar, senang gembira, saat melihat sepeda motor sedang menyala tanpa ada pemilik. Apalagi, situasi sedang sunyi. Akan sangat mudah bagi pelaku untuk membawa kabur sepeda motor tersebut. Dengan ini, sobat memberikan peluang bagi pelaku kejahatan untuk membawa kendaraan sobat. 

3. Tutup kunci kontak 

Sudah mencabut kunci, namun lupa untuk menutup kunci kontak, ternyata memberikan peluang bagi pelaku pencurian sepeda motor untuk menjadikan kendaraan sobat RiauOnline menjadi target. 

Dengan menggunakan alat yang telah dipersiapkan pelaku, tidak membutuhkan waktu yang lama, sepeda motor anda sudah tidak berada di tempat. 

4. Kunci stang sebelah kanan

Tidak semua sepeda motor memiliki tutup kunci kontak. Namun, ada pengakuan langsung dari pelaku pencurian yang telah ditangkap pihak kepolisian memanfaatkan hal ini.

Mereka mengaku dengan stang sepeda motor dikunci sebelah kanan, akan membatasi pergerakan tangan pelaku dalam membobol kunci kontak, sehingga memerlukan waktu yang cukup lama untuk menghidupkan sepeda motor. 

Biasanya, pelaku hanya mencari target kendaraan yang tidak membutuhkan waktu yang lama untuk dicuri. 

5. Kunci pengaman tambahan atau kunci ganda

Sebaiknya gunakan kunci pengaman tambahan atau kunci ganda dengan kualitas terbaik, agar sepeda motor sobat RiauOnline tetap aman dari aksi pencurian. 

Sobat bisa mengunci cakram, rantai sepeda motor, kunci roda, maupun kunci rem tangan. Dengan menggunakan kunci ganda di sepeda motor, sobat RiauOnline akan terhindar dari aksi pencurian. Apalagi, sudah ada modus pencurian dengan cara mematahkan stang sepeda motor.