Mendagri Tegaskan Netralitas ASN, Begini Tanggapan Bawaslu Riau

Ilustrasi-Bawaslu.jpg
(Rakyatku.com)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Riau, Alnofrizal, mendukung pernyataan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, yang menegaskan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) jelang tahun politik saat hadir dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Gubernur bersama Walikota dan Bupati se Riau pada Selasa, 8 November 2022.

Alnofrizal mengatakan ketegasan Mendagri terkait netralitas ASN mesti diapresiasi. Menurutnya, netralitas ASN tak dapat diacuhkan menjelang Pemilu 2024 mendatang. 

"Netralitas ASN ini memang menjadi perhatian Bawaslu untuk Pemilu 2024 dan Pilkada 2024," ungkapnya, Rabu, 9 November 2022. 

Sejauh ini upaya menjaga netralitas yang dilakukan oleh Bawaslu Provinsi Riau adalah dengan melakukan penandatanganan kesepakatan pakta integritas netralitas ASN, yang juga mengundang Gubernur Riau dan Sekda Prov berlangsung sejak September lalu. 



"Kedepan, kita akan mengundang para kepala daerah se-Riau untuk deklarasi netralitas ASN," ujarnya 

Alnofrizal menilai, kalau membuat komitmen dengan para kepala daerah terkait netralitas adalah hal penting, dengan alasan bahwa yang 'punya pegawai' itu adalah kepala daerah.

Rencananya deklarasi netralitas ASN ini akan dilakukan pasca ditetapkan peserta pemilu nanti. 

"Insya Allah setelah penetapan peserta Pemilu 2024, di bulan Desember 2024 mendatang," tutupnya.