Apple iPhone 14 Pro Max, Daya Baterai Rentan Lebih Cepat Habis

Apple-iPhone-14-Pro-Max.jpg
(apple.com)

Laporan Indah Lestari

RIAU ONLINE, PEKANBARU- Fitur Always On Display atau AOD. Fitur ponsel pintar, yang membuat perangkat terus bekerja menampilkan informasi terbatas di saat ponsel tertidur

 

AOD biasanya hanya ditemukan pada jenis smartphone Android. Tetapi kini, melalui IOS 16, fitur tersebut juga hadir sebagai inovasi dalam Apple Iphone 14 Pro Max, yang tengah booming di tanah air.

 

Namun sayangnya, menurut Nilay Patel yang merupakan tim The Verge, jaringan media berita teknologi Vox Media di Amerika, penggunaan AOD pada Iphone 14 Pro Max membuat daya baterai lebih cepat habis, ketimbang Iphone generasi sebelumnya.

 

Secara daya tahan baterai, smartphone ini memang sedikit lebih baik ketimbang generasi sebelumnya. Tetapi, hanya saja tidak dapat berjalan seimbang dengan inovasi teknologi lainnya, yang juga terdapat pada smartphone tertinggi dari seri Iphone 14 ini.

 

Fitur notch salah satunya. Dikutip dari carisinyal.com, Apple meluncurkan fitur notch bernama Dynamic Island pada Iphone 14 Pro Max. Sesuai nama, lebih dinamis dan atraktif dari segi fungsi. Bisa membagi tampilan layar dengan bentuk dan ukuran berbeda, tergantung banyaknya aktivitas handphone.

 


Kemudian chipset baru jenis Apple A16 Bionic. Chipset ini memiliki manufaktur 4 nm, dengan Hexa-core yang didukung pengolah grafis Apple GPU lebih kencang.

 

Dua hal tersebut memang menjadikan performa handphone jauh lebih baik, tetapi perlu diingat performa yang bagus juga harus didukung ketahanan daya baterai yang mumpuni.

 

Kelemahan terkait juga terletak pada port pengisian dayanya. Bukannya malah memakai port universal USB C, yang telah digunakan jajaran Macbook dan Ipad Pro keluaran Apple, Iphone 14 Pro Max justru masih bertahan dengan port lawas Lightning, yang teknologi pengisian dayanya hanya sebatas 20W, alias tidak sesuai dengan performa handphone.

 

 

 

Berdasarkan informasi dari produk yang dikabarkan baru akan rilis di Indonesia pada November 2022 ini, akan dibandrol dengan harga mulai dari 25 sampai 38 Jutaan Rupiah. Tergantung dari spesifikasinya.