Tuntas Suntik Meningitis, 460 CJH Asal Pekanbaru Siap Berangkat Haj

ilustrasi-jemaah-haji.jpg
(istimewa)


RIAUONLINE, PEKANBARU - Vaksinasi meningitis bagi Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kota Pekanbaru sudah tuntas. Seluruh CJH yang hendak berangkat ke tanah suci telah mendapat suntikan vaksin meningitis.

Total jumlah CJH asal Kota Pekanbaru yang terdata dalam Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) mencapai 460 orang.

"Seluruh jemaah yang terdaftar di sistem sudah suntik vaksin meningitis," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy, Kamis, 2 Juni 2022.

Ia menuturkan, seluruh jemaah yang terdata dalam Siskohat sudah menjalani pemeriksaan kesehatan. Mereka hanya tinggal menanti jadwal keberangkatan untuk menunaikan rukun Islam yang kelima.

Menurutnya, hampir seluruh CJH yang terdata dalam Siskohat dinyatakan sehat sehingga bisa menunaikan ibadah haji. Ia memastikan mayoritas jemaah haji bisa berangkat usai jalani pemeriksaan kesehatan.

 


 

"Semuanya sudah menjalani pemeriksaan kesehatan, jadi tinggal menanti keberangkatan ke tanah suci," jelasnya.

Tim dari Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru juga sudah melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap jemaah cadangan. Jumlah jemaah cadangan ini mencapai 52 orang.

Mayoritas CJH cadangan ini sudah mendapat suntikan vaksin meningitis. Para jemaah cadangan ini untuk menggantikan CJH yang tidak bisa berangkat tahun ini.

Mereka bisa menggantikan CJH yang dalam kondisi sakit sehingga batal berangkat ke tanah suci. Ia juga menegaskan bahwa pada jemaah yang hendak menunaikan ibadah haji wajib untuk suntik vaksin Covid-19.

"Kita mengimbau agar para jemaah yang belum suntik vaksin Covid-19 bisa segera mendapat suntikan vaksin sebelum berangkat ke tanah suci," katanya mengingatkan.