RIAU ONLINE, PEKANBARU- Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun bakal memanggil satu persatu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah kota pada pekan depan.
Dirinya juga menyoroti sejumlah OPD yang jadi perhatian selama ini. Ia menilai kinerja OPD tersebut harus ditingkatkan dalam memberi pelayanan bagi masyarakat.
Satu OPD yang jadi perhatian adalah Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru. Apalagi permasalahan sampah di kota ini belum tuntas.
Muflihun mengaku sudah mendapat informasi terkait Kepala DLHK Kota Pekanbaru, Hendra Afriadi dari pemberitaan di media massa. Hendra diberitakan beberapa kali mangkir dari rapat dengar pendapat dengan DPRD Kota Pekanbaru.
"Nanti akan kita tanyakan apa pemasalahannya. Kita tentu juga menjalin komunikasi dengan DPRD," jelasnya, Selasa sore, 24 Mei 2022.
Mantan Sekretaris DPRD Provinsi Riau menyadari banyak pekerjaan rumah (PR) yang mesti ia tuntaskan. "Bagaimana kita menindaklanjuti arahan pak gubernur terkait penyelesaian masalah di Kota Pekanbaru," ulasnya.
Dirinya mengingatkan agar seluruh jajaran OPD segera bertindak. Adanya aksi nyata dari jajaran OPD tentu bisa menuntaskan satu persatu permasalahan di Kota Pekanbaru.
"Agar sampah yang menumpuk itu segera kita buang. Malu kita dilihat orang, sampah menumpuk dimana-mana," kata Muflihun.
Ia bakal memanggil satu persatu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah kota pada pekan depan. Mereka melalukan rapat teknis sekaligus membahas permasalahan yang ada di Kota Pekanbaru.
Ia mengajak seluruh kepala OPD bisa menyelesaikan permasalahan kota satu persatu. Muflihun menegaskan bahwa dirinya sengaja mengumpulkan seluruh OPD. "Saya ini meneruskan, tentu kita ingin merubah asumsi masyarakat terkait Kota Pekanbaru," ulasnya.
Dirinya menyebut satu persoalan yang jadi bahasan adalah banjir yang menggenangi sejumlah wilayah kota. Ia pun mendorong agar OPD memastikan sumber masalah banjir di lapangan.
Menurutnya, pertemuan ini juga bentuk silaturahmi dengan seluruh kepala OPD. Ia ingin mengetahui seperti apa kesiapan OPD mendampinginya dalam menjalankan program pemerintah kota.
Dirinya juga menyoroti sejumlah OPD yang jadi perhatian selama ini. Ia menilai kinerja OPD tersebut harus ditingkatkan dalam memberi pelayanan bagi masyarakat.
Ia menyebut bahwa pemerintah kota bakal menyelesaikan permasalahan ini secara bertahap. Pemerintah kota juga lebih intens lagi dalam komunikasi dengan DPRD Kota Pekanbaru.