Jasad korban tenggelam ditemukan mengapung di bagian hilir sungai dengan jarak 5 kilometer dari LKP, Sabtu, 19 Maret 2022/Dok Basarnas
(Dok Basarnas)
RIAU ONLINE, PEKANBARU- Satu dari empat orang korban perahu pengangkut sawit yang tenggelam di Perairan Desa Bagan Besar, Kota Dumai, ditemukan selamat, Jumat, 18 Maret 2022.
Sedangkan tiga orang lainnya ditemukan meninggal dunia setelah tim gabungan Basarnas melakukan pencarian disekitar hulu dan hilir sungai.
Kepala Kantor Sar Kota Pekanbaru, Ishak mengatakan empat orang ini sedang melangsir sawit.
"Namun sampai pukul 19.00 WIB korban belum pulang dan tidak dapat dihubungi," ujar Ishak, Sabtu, 19 Maret 2022.
Korban yang selamat saat ini identitasnya masih belum diketahui, dan saat dimintai keterangan, korban masih terlihat shock dan kebingungan.
Sedangkan korban yang meninggal dunia diketahui beridentitas, Ganda (16), Gando Damanik (19) dan Abet Nego Simatupang (22).
"Ketiga korban ini ditemukan mengapung pada bagian hilir sungai dengan jarak kurang lebih 5 kilometer dari LKP," tegas Ishak.
Dengan telah ditemukannya semua korban tenggelam, pihak Basarnas menutup operasi pencarian, Sabtu, 19 Maret 2022 sekitar pukul 08.13 WIB.