Belum Divaksin Covid-19, Tiga Penumpang Tujuan Jawa Diturunkan Petugas

Terminal-Bandar-Payung-Sekaki4.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Tiga orang penumpang bus tujuan Pulau Jawa di Terminal Bandar Raya Payung Sekaki diturunkan karena tidak bisa menunjukkan bukti vaksin Covid-19.

Sebanyak tiga orang penumpang diturunkan petugas Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah IV Provinsi Riau karena belum divaksin.

Penumpang tersebut selanjutnya diarahkan oleh petugas untuk divaksin terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanan.

Kepala BPTD Wilayah IV Riau dan Kepri, Ardono mengatakan, pihaknya rutin melakulan pemantauan di sejumlah titik sebagaimana program nasional dari pemerintah.

“Kegiatan hari ini rutin berkeliling hari ini ke terminal sebagaimana program nasional harus bisa divaksin semua,” tuturnya, Selasa, 21 Desember 2021.

Ia menambahkan, petugas mendata dan menanyakan penumpang yang sudah atau belum divaksin.

“Kita bisa mendata dan menanyakan penumpang yang sudah atau belum divaksin,” jelasnya.

Ardono menyebut, adapun syarat penumpang yang melakukan perjalanan selama perayaan Natal dan tahun baru yakni wajib vaksin Covid-19.

“Syarat perjalanan selama nataru adalah kapasitas penumpang maksimal 75 persen, kemudian vaksin dua kali dan hasil rapid antigen negatif,” ungkapnya.

 


 

Selanjutnya, Ardono berharap langkah ini dapat memaksimalkan vaksinasi sebagaimana program dari pemerintah.

 “Jadi ini mendukung program pemerintah untuk memaskimalkan vaksinasi,” tutupnya.