RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN- Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Kuansing, Riau kembali merilis ada 53 penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuansing, per Selasa, 10 Agustus 2021.
Dari jumlah tersebut penyebaran terbanyak berada di Kecamatan Singingi Hilir ada 21 kasus baru. Kemudian Kuantan Tengah ada 8 kasus, Sentajo Raya 6 kasus, Kuantan Mudik 5 kasus, Gunung Toar dan Singingi masing-masing 4 kasus.
Kecamatan Inuman, Kuantan Hilir, Pangean, Logas Tanah Darat, dan Pucuk Rantau masing-masing ada 1 penambahan kasus baru.
"Per Selasa, 10 Agustus 2021 terdapat 53 penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19. Dan kabar baiknya terdapat penambahan 49 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten, Agusmandar dalam keterangannya, Selasa malam.
Dengan penambahan tersebut total terkonfirmasi di Kuansing berjumlah 4.998 kasus dengan rincian 553 orang melaku isolasi mandiri, 22 orang dirawat di Rumah Sakit, 4.294 orang sembuh dari Covid-19 dan 129 orang meninggal terinfeksi Covid-19.