Natania Ikuti Vaksin Anak di Kejaksaan Tinggi Riau karena Mau Sekolah

vaksin-anak2.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Natania, anak berusia 12 tahun antusias ikuti vaksinasi Covid-19 bersama ibunya di Kejaksaan Tinggi Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

Didampingi orangtuanya, Natania mengatakan, dirinya mengikuti vaksinasi Covid-19 bersama ibunya.

“Tidak ada perasaan takut saya untuk divaksin, saya mau divaksin karena mau masuk sekolah,” ucap Natania, Kamis, 8 Juli 2021.

Ia menambahkan, dirinya mantap mengikuti vaksinasi untuk menambah kekebalan tubuh mencegah penularan Covid-19.

“Karena mau masuk sekolah, jadi untuk kesehatan juga,” ucapnya.

Sebelumnya diketahui, vaksinasi massal bagi anak-anak digelar di Kejaksaan Tinggi Riau, puluhan anak-anak antusias mengikuti vaksinasi.

 


 

Asisten Intelijen Kejati Riau, Raharjo Budi Krisnato mengatakan, dalam rangka memperingati Hari Bakti Adhyksa Ke-61 Kejaksaan Tinggi Riau menggelar vaksinasi massal bagi masyarakat di Kota Pekanbaru.

 

Tidak hanya warga dewasa, anak-anak terlihat mengantre mengikuti rangkaian vaksinasi Covid-19 di Kejati Riau.

 

“Sampai saat ini sudah ada sekitar 30 orang anak-anak mengikuti vaksinasi, dari umur 12 tahun sudah bisa mengikuti vaksinasi berdasarkan keputusan dari Kementerian Kesehatan,” ucap Raharjo.