Veni Bangga Dapat Kaus Pemberian Jokowi: Alhamdulillah, Senang Sekali

Veni.jpg
(Wayan Sepiyana/RiauOnline)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Presiden RI Joko Widodo telah usai kunjungan kerja di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Ia memantau pelaksanaan vaksinasi  Covid-19 bertempat di Gelanggan Olahraga Remaja Pekanbaru, Rabu, 19 Mei 2021 siang.

Masyarakat yang sudah menunggu lama di pintu gerbang keluar Gelanggang Olahraga Remaja teriak memanggil nama Presiden RI Jokowi, saat Mobil RI 1 keluar. 

 

Jokowi pun memberikan baju kaos hitam yang diserahkan langsung melalui Paspampres kepada masyarakat yang datang. 

 

Wanita asal Pekanbaru, Veni yang menerima baju kaos pemberian Jokowi menyampaikan perasaannya. 

 

"Alhamdulillah senang sekali, iya rencana memang mau kesini," kata Veni, kepada RiauOnline, Rabu, 19 Mei 2021. 

 


 

Baju kaos berwarna hitam itu pun ada tulisan bernama Jokowi dengan tulisan-tulisan kecil lainnya. 

 

Setelah memantau progres pembangunan Tol Pekanbaru-Padang dalam Kunjungan Presiden Jokowi ke Riau. Presiden dan rombongan turun meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di gelanggang olahraga remaja, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

 

Pantauan RiauOnline sekitar pukul 11.39 WIB, Presiden RI Jokowi bersama rombongan meninggalkan lokasi vaksinasi Covid-19. Saat Mobil RI 1 keluar, warga yang sudah menunggu di depan pintu keluar berteriak memanggil Jokowi.

 

Mendengar adanya teriakan warga, Mobil RI 1 yang di depannya ada bendera merah putih pun berhenti, kaca mobil dibuka, terlihat Jokowi berkomunikasi dengan Paspampres.

 

Jokowi pun memberikan baju kaos berwarna hitam kepada warga yang diserahkan langsung oleh Paspampres. Mobil RI 1 berhenti sekitar dua menitan, untuk memberikan baju kaos.

 

Sambil tersenyum, Jokowi melambaikan tangan kepada warga yang menyapanya dari samping. "Terimakasih Pak Jokowi, sehat selalu," ucap warga yang datang, setelah menerima baju kaos dari Jokowi.