Foto yang didapatkan Patroli Karhutla yang dilakukan pesawat tempur F-16 milik TNI AU Roesmin Nurjadin/istimewa
(istimewa)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Skadron Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin melakukan patroli udara di daerah perbatasan dan menemukan lokasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di daerah Siak dan Kabupaten Bengkalis, Selasa, 9 Maret 2021.
Harpy Flight tersebut terdiri dari dua pesawat tempur F-16 TS-1608 yang diawaki oleh Danskadud 16 Mayor Pnb Andri Setyawan serta TS-1623 oleh Lettu Pnb Galih Rakasiwi dan Kapten Pnb Yusuf Atmanegara.
Saat melaksanakan latihan Basic Fighter Maneuver atau BFM di Military Training Area (MTA) Lanud Roesmin Nurjadin, personel melihat kepulan asap tebal dari lahan perkebunan.
Danskadud 16 Mayor Pnb Andri Setyawan menjelaskan, bahwa dari pantauan selama patroli, ditemukan lokasi Karhutla yaitu di daerah Dasan Kabupaten Siak dan Bengkalis.
"Saat latihan, ditemukan lokasi Karhutla di dua daerah, Kabupaten Siak dan Kabupaten Bengkalis," ucap Andri Setyawan kepada wartawan, Selasa 9 Maret 2021.
Menurut Andri, Patroli Karhutla pada latihan profisiensi ini adalah salah satu fungsi dari Dinas Operasi Lanud Roesmin Nurjadin sebagai Posko Udara Satgas Karhutla 2021.
Sehingga, hasilnya nanti akan langsung disampaikan kru kepada posko Karhutla untuk dilanjutkan pada tindakan pemadaman.
Menanggapi hal tersebut, Danlanud Roesmin Nurjadin, Marsma TNI Andi Kustoro mengatakan upaya pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan akan terus dilakukan.
"Ini adalah komitmen bersama seluruh elemen yang tergabung dalam Satgas Siaga Penanggulangan Bencana Asap akibat Karhutla di Riau," ucap Marsma TNI Andi Kustoro.
Marsma TNI Andi Kustoro berharap patroli udara yang dilakukan lewat pesawat tempur dapat mendeteksi dini pencegahan penyebaran kebakaran hutan dan lahan di Sumatera khususnya wilayah Bumi Lancang Kuning-Riau.
"Semoga dengan adanya latihan serta manuver dari TNI Lanud Roesmin Nurjadin, Sejumlah titik api serta upaya pemadaman dapat diatasi," pungkasnya.