Penyintas Covid-19, M Noer ikut Divaksin Bersama Pejabat Lainnya

m-noer-divaksin.jpg
(Laras Olivia/ Riau Online.)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Muhammad Noer, disuntik vaksin bersama sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru, Rabu 3 Maret 2021.

 

Noer sebelumnya pernah terpapar Covid-19 bulan Desember 2020 lalu. Sebelum disuntik vaksin, dirinya harus menjalani proses pemeriksaan kesehatan. Tekanan darahnya diperiksa oleh petugas kesehatan. 

 

"Alhamdulillah lancar, saya juga divaksin hari ini," ujarnya singkat, saat jalani proses vaksin di lantai 6 Kantor Pemerintah Kota Pekanbaru, Tenayan Raya.

 

Ada juga sejumlah pejabat eselon di pemerintah kota mendapat suntikan vaksin. Mereka secara bergantian mendapat suntikan vaksin. 

 



"Ini vaksinasi tahap II tahap pertama untuk pejabat publik," terangnya.

 

Menurutnya, jumlah ASN yang mendapat vaksin Covid-19 pada vaksinasi ini terbatas. Vaksin ini peruntukan bagi pejabat publik hanya 5 hingga 10 persen.

 

"Jadi hanya 10 persen pejabat publik di komplek perkantoran pemerintah kota, hanya pejabat eselon," terangnya.

 

Petugas kesehatan juga memeriksa tekanan darah sebelum mendapat suntik vaksin. Mereka yang memiliki tekanan darah normal bisa langsung disuntik vaksin.

 

Noer mengatakan bahwa jumlah pejabat publik yang mendapat vaksin pada hari ini berkisar 250 hingga 300 orang. Petugas juga memberi vaksin bagi ASN di luar pejabat eselon di perkantoran itu bila dosis vaksin masih tersedia.