Tugu Roda Terbang Ditolak, Pemko Diminta Lengkapi Fasilitas Rumah Sakit

Tugu-Roda-Terbang.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU – Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Hamdani mengaku belum mendapat informasi terkait pembangunan monumen roda terbang.

“Pembangunan yang saya dapat dari komisi IV, setahu saya, tidak ada laporan ke kami tentang pembangunan tugu segala macam nggak ada,” katanya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, Sigit Yuwono.

Sigit mengatakan, pembangunan ini hanya baru wacana. Namun menurutnya, sebaiknya PUPR melakukan pembangunan yang lebih penting dan lebih dibutuhkan masyarakat, salah satunya ketersediaan fasilitas di Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani.


“Mungkin yang urgent-urgent dululah,” ujarnya.

Politisi Partai Demokrat ini mengaku belum ada anggaran dan juga belum adanya pembahasan terkait pembangunan monumen roda terbang ini.

“Ditahun 2021 ini belum akan dibangun roda terbang, tapi tidak tau kalau ada nanti refrushing atau pergeseran,” pungkasnya.

Pembangunan tugu roda terbang yang saat ini masuk perencanaan Dinas PUPR Pekanbaru menuai kritik. Pembangunan tugu roda terbang yang diharapkan menjadi komplek perkantoran Tenayan Raya dikecam banyak pihak.