Jelang Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Satuan Sabhara Gelar Latihan

Sat-Shabara-polresta-pekanbaru.jpg
(dok polisi)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Mencegah timbulnya kerusuhan ketika pelantikan kepala daerah tahun 2021, Satuan Sabhara Polresta Pekanbaru menggelar giat latihan asah kemampuan para anggota di Lapangan Sport Center, Stadion Kaharudin Nasution, Pekanbaru.

Sebanyak 30 orang personil Satuan Sabhara Polresta Pekanbaru, menggelar latihan penggunaan senjata gas air mata dan penggunaan kendaraan Water Canon.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Nandang Mu'min Wijaya, melalui Kasat Sabhara, Kompol Pauzi, mengatakan, kegiatan latihan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan personil sabhara dalam rangka kesiapan pengamanan pelantikan kepala daerah tahun 2021.

“Kegiatan latihan menggunakan senjata Flashball Maxi, Flashball SuperPro,  senjata laras licin, serta penggunaan  water canon barikade,” terang Kompol Pauzi, Sabtu 16 Januari 2021.

Kompol Pauzi, mengatakan, materi latihan meliputi penggunaan dasar senjata, pengetahuan jenis amunisi dan tahapan penggunaannya, serta pengetahuan tentang pengamanan senjata sebelum penembakan dan pasca penembakan.


“Kemampuan personel dapat dilihat ketika latihan dilakukan secara rutin dan terukur, sehingga menghindari kesalahan prosedur, bergerak cepat dan maksimal dalam rangka profesionalitas satuan, menuju pelayanan yang Excellent terhadap segala gangguan kamtibmas,” ujarnya.