Kadiskes Positif Covid-19 setelah Bepergian Keluar Kota, Kini Isolasi di Rumah

M-Noer2.jpg
(Muthi Haura/Riau online)

RIAUONLINE, PEKANBARU- Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Muhammad Noer terkonfirmasi positif Covid-19. Saat ini tengah menjalani isolasi mandiri di kediamannya karena merupakan pasien tanpa gejala.

 

Informasi Riau Online, Noer terkonfirmasi positif Covid-19 usai bepergian keluar kota. Pasca terkonfirmasi positif dirinya dalam kondisi sehat.

 

 


 

"Alhamdulillah beliau dalam kondisi sehat, isolasi di rumah karena beliau OTG," terang Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy.

 

Lebih lanjut dikatakannya, Noer adalah satu dari tiga kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkungan pemerintah kota. Ada tiga kepala OPD yang positif Covid-19.

 

Dua kepala OPD yang positif Covid-19 yakni Syamsuir (Kepala Inspektorat Kota Pekanbaru) dan Nusfaisal (Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pekanbaru). Mereka masih menjalani isolasi di rumahnya.

 

 

Ada tiga orang kepala OPD sudah sembuh. Mereka terkonfirmasi positif clCovid-19 beberapa waktu lalu. "Mereka sudah sembuh, saat ini sudah kembali beraktivitas," jelasnya.