Ismardi Ilyas Resmi Jabat Kadisdik Kota Pekanbaru

ismardi-dilantik.jpg
(laras)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Ismardi Ilyas akhirnya menjabat Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru defenitif, Senin (7/12/2020). Proses pelantikan berlangsung di Kantor Pemerintah Kota Pekanbaru, Tenayan Raya.

Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil melantik langsung Ismardi. Ia juga memimpin proses pembacaan sumpah jabatan.

Jamil mengingatkan kadisdik yang baru agar bisa mempersiapkan belajar tatap muka pada tahun 2021. Ia harus memastikan seluruh sekolah bisa mengikuti protokol kesehatan saat belajar tatap muka nanti.

"Matangkan persiapan seluruh sekolah jelang pelaksanaan belajar tatap muka," terangnya usai pelantikan, Senin sore.


Menurutnya, Ismardi juga harus mempersiapkan teknis belajar tatap muka di pada awal tahun depan. Seluruh sekolah harus siap menyelenggarakan belajar tatap muka.

Jamil berpesan agar Ismardi bisa bersinergi dengan OPD lainnya dalam menjalankan tugas. Hal ini sesuai arahan dari Wali Kota Pekanbaru.

"Ikuti tugas, pokok dan fungsi sebagai kepala dinas pendidikan," paparnya.