Habib Rizieq Tolak Permintaan Timses Untuk Temani Jokowi Masuk Kakbah

jokowi-umrah.jpg
([Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev])

RIAUONLINE - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab dikabarkan sempat diminta oleh Timses Joko Widodo untuk menemui Jokowi saat menunaikan ibadah umrah, di Mekkah. Timses Jokowi meminta Rizieq untuk menemani Jokowi masuk ke dalam Kakbah.

Namun, permintaan itu ditolak Rizieq dengan alasan menghargai masa tenang Pemilu 2019.

Kabar tersebut kali pertama disampaikan melalui akun Twitter @FPI_Petamburan pada Minggu (14/4/2019). Menanggapi hal tersebut, Juru Bicara FPI Munarman membenarkan informasi tersebut saat dikonfirmasi Suara.com, jejaring RIAUONLINE.CO.ID.

Dalam akun itu diceritakan, tim sukses Jokowi menghubungi tim Rizieq untuk memberitahu, kalau Jokowi akan menjalani ibadah umroh pada masa tenang. Tim sukses Jokowi - Maruf Amin meminta kesediaan Rizieq untuk bertemu dengan Jokowi di salah satu hotel berbintang.

"Mereka memberitahukan bahwa di masa tenang Pemilu 2019 Jokowi akan menunaikan ibadah umroh di Mekkah, dan meminta kesediaan Habib Rizieq untuk bersedia menemui Jokowi," tulis admin @FPI_Petamburan.



Dalam kesempatan itu tim sukses Jokowi - Maruf Amin juga meminta Rizieq menemani Jokowi untuk masuk ke dalam Kakbah. Sebagai kepala negara, Jokowi diperbolehkan masuk ke dalam Kakbah serupa dengan Presiden ke-2 RI Soeharto dan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang juga pernah masuk ke dalam kakbah.

"Dengan iming-iming akan diajak masuk ke dalam Kakbah itu tim Jokowi berharap Habib Rizieq bersedia untuk bertemu dan menemani Jokowi di Mekkah," ujarnya.

Namun permintaan tim sukses Jokowi - Maruf Amin itu ditolak Rizieq. Rizieq menolak untuk bertemu dan menemani Jokowi dengan alasan bertepatan dengan masa tenang jelang Pemilu 2019.

"Namun permintaan itu dengan tegas ditolak oleh Habib Rizieq. Habib Rizieq menolak bertemu dengan Jokowi terlebih lagi di masa tenang Pemilu ini," pungkasnya.

Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menunaikan ibadah umrah pada Senin (15/4/2019). Jokowi umrah bersama kedua putranya Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.

Saat menunaikan ibadah umrah, Jokowi dan rombongan terbatas berkesempatan masuk ke dalam Kakbah. Setelah itu, Jokowi bersama rombongan melakukan tawaf dan kemudian melaksanakan salat Subuh berjamaah di depan multazam.

Artikel ini lebih dulu tayang di Suara.com dengan judul: Timses Minta Habib Rizieq Temani Jokowi Masuk Kakbah Tapi Ditolak