Puswil Gelap, OPD Harusnya Dahulukan Prioritas, Jangan Perjalanan Dinas!

Pustaka-wilayah-Soeman-HS.jpg
(Azhar Saputra)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Asisten II Setdaprov Riau Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Masperi mengatakan bahwa penyebab diputusnya aliran listrik dari Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) Riau atau Perpustakaan Soeman H.S karena keterbatasan anggaran.

"Masalahnya itu karena pada saat itu tidak ada anggaran. Kalau gak ada anggaran kan diputus dia (PT PLN)," jelasnya, Jumat, 4 Januari 2018.

Selain karena tidak memiliki anggaran, ada perkara yang lebih penting lainnya. Masperi menyayangkan ketidakjelian dari BPAD Riau menyikapi permasalahan ini. Dimana, mereka tidak memprioritaskan pengeluaran yang seharusnya benar-benar harus dibutuhkan.

"Itu seharusnya diminta kejelian dari OPD itu sendiri. Mendahulukan prioritas. Jangan pula mendahulukan perjalanan dinas. Misalnya. Itu menurut saya tinggal kepedulian kita saja meletakkan prioritas itu. Mana prioritas listrik dengan yang tidak," jelasnya.

Meskipun pada saat itu Riau tidak memiliki APBD-P tahun 2018, tidak seharusnya malah mengorbankan bangunan pustaka sampai tidak dialiri listrik.

"APBD Perubahan kan memang tidak ada. Kenapa itu tidak dimanfaatkan saja (prioritas). Persoalannya kan memang duit kita saat itu sedang menipis," jelasnya.


"Tapi sekarang kan uang itu sudah cair. Tinggal mengusulkanlah. Kemudian ditandatangani pak Gubernur dan sah,"jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Ahmad Hijazi mengakui adanya kelalaian yang dilakukan jajarannya atas pemutusan aliran listrik yang berada di Gedung perpustakaan tersebut.

"Mungkin dari sisi kelemahan, kawan-kawan kita ada unsur kelalaiannya," katanya, Kamis, 3 Januari 2019.

Seharusnya, OPD terkait (BPAD Provinsi Riau) bisa mengantisipasi kejadian yang dianggap vital ini dengan cara melakukan penggeseran anggaran.

"Karena listrik itu adalah beban tetap. Artinya prioritas. Jadinya seluruh anggaran bisa di geser kalau untuk kebutuhan listrik. Tapi harus sesuai dengan time tablenya ya," jelasnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id