RIAU ONLINE, PEKANBARU - Calon wakil presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin membantah bahwa saat ini Provinsi Riau merupakan basis terkuat dari rivalnya, pasangan Prabowo-Sandiaga Uno.
Menurutnya, Provinsi Riau justru merupakan salah satu basis terkuat untuk kembali memenangkan Jokowi memimpin Indonesia selama lima tahun ke depan.
"Kalau dulu mungkin ia benar. Tapi sekarang sudah sangat jauh berbeda. Karena melihat target nasional kita yang berada di angka 70 persen," katanya, Jumat, 16 November 2018.
Hal ini, kata Ma'ruf, dilihat dari kepuasaan masyarakat terhadap hasil pembangunan yang dilakukan oleh Jokowi selama lima tahun belakangan ini.
Baca Juga: Di Riau, Ma'Ruf Amin Undang Seluruh PBNU Konsolidasi
Dengan hasil survei yang cukup menggembirakan itu, dalam masa kampanye tahun ini pihaknya akan mempertahankan perolehan suara yang dimiliki.
"Untuk itu kita pertahankan kepuasan itu menjadi realitas dalam pemilihan nanti," jelasnya.
Di samping itu, selama menjalankan program kedepan bersama Jokowi, Ma'ruf Amin juga mengatakan akan senantiasa memaparkan program yang dapat diwujudkan.
"Dan juga program yang akan datang lebih realistis berdasarkan dan berpijak dari hasil yang ada. Tinggal memperbesar capaian itu dibanding dari program yang tidak jelas," jelaskan.