59 Peserta Memeriahkan Pawai Takbir Idul Adha di Inhil

Pawai-Idul-Adha-di-Inhil.jpg

Laporan: MUHAMMAD FAISAL

RIAUONLINE, TEMBILAHAN - Pawai takbir Idul Adha 1439 Hijriah yang jatuh pada Rabu 22 Agustus 2018 di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) berlangsung meriah.

Sebanyak 59 kelompok peserta ambil bagian dalam pawai takbir ini. Mereka berasal dari sekolah, instansi pemerintahan, jemaah Masjid dan surau serta komponen masyarakat lainnya di Inhil.

Pawai takbir yang dimulai dengan pemukulan bedug dan mengumandangkan takbir. Kemudian pawai dimulai dari Jalan protokol Jenderal Sudirman dengan menempuh rute perjalanan ke Jalan H Abdul Manaf, Jalan Kartini, Persimpangan Jalan M Boya dan berakhir di Jalan Telaga Biru, Tembilahan.

Bupati Inhil, HM Wardan dalam sambutannya mengatakan, pawai takbir Idul Adha 1439 Hijriyah yang diadakan bukan hanya untuk menyambut datangnya hari raya Idul Adha.


Melainkan juga sebagai bentuk ikhtiar menyemarakkan syiar Islam. Pada tahun ini, pawai takbir di Inhil mengangkat tema 'Syiar Haji ke Seluruh Pelosok Negeri'.

"Tahun ini kembali kita menggemakan takbir di hari raya Idul Adha 1439 Hijriyah dengan semangat keimanan dan kebersamaan," ujar Bupati dalam sambutannya.

Bupati melanjutkan, ibadah haji yang merupakan Rukun Islam ke - 5, sarat dengan berbagai nilai historis dan dapat mendekatkan ummat dengan Tuhannya jika dilaksanakan secara baik, ikhlas dan senantiasa mengharapkan ridho Allah SWT.

"Marilah kita jadikan pawai takbir Idul Adha ini sebagai momentum mengagungkan nama Allah SWT. Jadikan momentum untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan, memperkuat semangat berkurban demi meraih ridho Allah SWT," imbau Bupati. (adv)

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id