Firdaus: Ada Enam Kabupaten Riau Mayoritas Dukung Paslon Nomor Urut 3

Firdaus-mencoblos.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/FATMA KUMALA)

 

LAPORAN: FATMA KUMALA

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Walikota Pekanbaru, Firdaus, yang mengklaim dari 12 Kabupaten/Kota di Riau, ada enam daerah yang mayoritas masyarakatnya memberi dukungan terhadap pasangan calon (paslon) nomor urut 3 Firdaus-Rusli. Selain menjabat sebagai Walikota Pekanbaru, Firdaus juga ikut berkompetisi memperebutkan kursi nomor 1 di Riau.

“Hasilnya tunggu jam 1 nanti. Ya dari 12 Kabupaten/Kota di Riau, minimal ada enam kabupaten yang mayoritas masyarakatnya memberi dukungan ke pasangan nomor urut 3, Firdaus-Rusli,” katanya usai memberikan hak suaranya di TPS 15 Jalan Citra Sari Kecamatan Tangkerang Selatan, Pekanbaru, Rabu, 27 Juni 2018.

Menurut Firdaus, pihaknya yakin akan memenangkan kompetisi pemilihan kepala daerah (pilkada) Riau 2018.


Firdaus mencoblos2RIAUONLINE.CO.ID/FATMA KUMALA

“Kalau ditanya keyakinan, karena saya yakin menang itulah makanya saya maju dalam kompetisi pemilihan ini. Tetapi kemenangan itu Allah-lah yang menentukan. Saya siap menang siap kalah. Siapa pun yang menang itu adalah pemimpin yang dikirim Allah ke bumi lancang kuning ini untuk memimpin kita semua. Tentunya kalau itu terpilih kepada kami berdua Firdaus-Rusli, Insya Allah kami siap melayani masyarakat Riau, melayani dari hati dengan sepenuh hati,” sebutnya.

Firdaus mencoblos3RIAUONLINE.CO.ID/FATMA KUMALA

Firdaus juga mengatakan, akan merangkul semua pasangan calon untuk terus bersinergi membangun Riau lebih baik. Menurutnya, pembangunan untuk negeri tidak bisa dilakukan sendiri.

Firdaus mencoblos5RIAUONLINE.CO.ID/FATMA KUMALA

Meskipun hujan, Firdaus tiba pagi hari di TPS 15 pukul 08.14 WIB, didampingi langsung oleh istrinya, Asmita Firdaus menggunakan mobil dinas Walikota Pekanbaru.

“Sampai pagi Pekanbaru masih diguyur hujan yang membuat suasana kota kita menjadi sejuk. Semoga sampai akhir suasana pekanbaru tetap menjadi kota yang sejuk, damai, aman dan nyaman,” tutupnya.