Jokowi Tiba di Musim Kemarau, Begini Sibuknya Satgas Karhutla Riau

Presiden-Jokowi-di-Acara-Peringatan-HAN.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kedatangan Presiden RI, Joko Widodo selama dua hari ke Riau ternyata bertepatan dengan prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa sebagian wilayah Indonesia akan memasuki musim kemarau di awal April 2018.

Untuk wilayah Sumtera, daerah-daerah yang rentan terjadinya karhutla itu di antaranya ialah Aceh, Sumatera Utara bagian timur, Riau, Jambi dan Sumatera Selatan.

Komandan Satgas Penanggulangan Karhutla Riau yang juga merupakan Danrem 031/WB, Kolonel Inf Sonny Afrianto mengatakan bahwa akan berupaya keras agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau saat Presiden RI, Joko Widodo berkunjung ke Riau.

"Untuk ancaman karhutla menjelang kedatangan RI 1Insya Allah tidak akan terjadi," katanya di halaman kantor Gubernur Riau, Senin, 7 Mei 2018.

Hal senada juga dikatakan oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edwar Sanger yang selangkah telah didepan memastikan beberapa titik api yang sebelumnya terjadi di Riau yang kini telah padam.

"Dalam beberapa hari kemarin kan Pelintung kan sempat terbakar. Hari ini kita bersama Kapolres Bengkalis, Kasdim Bengkalis, BPBD Bengkalis, BPBD Dumai patroli menuju Pelintung dan beberapa wilayah seputaran Bengkalis. Alhamdulilah tidak terjadi apa-apa," imbuhnya.



Baca Juga Jokowi Ke Riau, Siap-Siap Area Ini Akan Macet. Catat Lokasinya

"Kita tetap waspada agar tidak terjadi karhutla saat kedatangan Presiden RI. Termasuk daerah rawan seperti Rimbo Panjang, Dumai dan Rohil," tambahnya.

Untuk memastikan tidak ada karhutla, 2 helikopter water bombing dikerahkan, ditambah 1 helikopter dari KLHK serta 1 unit helikopter berjenis Bell 430 dari BNPB.

"Kita juga sudah berkordinasi dengan satgas darat untuk melakukan patroli terpadu. Mohon doanya agar karhutla tidak terjadi," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id