LPG 3 Kilogram Sering Langka, Ini Dugaan Dewan..

LPG3.jpg
(BERITATOTABUAN.COM)

LAPORAN: HASBULLAH TANJUNG

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Komisi II DPRD Riau menyayangkan masih adanya laporan kelangkaan gas LPG 3 kilogram, terlebih menjelang bulan Ramadan ini.

"Produksinya tidak bermasalah, mungkin ini permasalahannya di pendistribusian dari Pertamina nya," ungkap sekretaris komisi II Mansyur HS, Kamis, 12 April 2018.

Politisi PKS ini menduga adanya strategi dari pemerintah pusat dalam mengurangi pasokan gas LPG yang diprioritaskan untuk masyarakat menengah ke bawah ini.



"Kalau saya membacanya, pemerintah pusat sepertinya mengurangi suplai 3 kilogram agar masyarakat beralih ke 6 kilogram dan 20 kilogram," tambahnya.

Apabila ini memang benar, Mansyur menilai ini merupakan suatu tindakan blunder, sebab akan memunculkan masalah baru dan lagi-lagi masyarakat kecil menjadi korban.

"LPG 3 kilogram ini kan disasarkan kepada masyarakat kecil, untuk meringankan beban mereka," tuturnya.

Untuk itu, Komisi II kata Mansyur, berencana akan memanggil Pertamina melalui Disperindag guna membahas ini dan mencarikan solusinya.

"Kita juga akan berupaya agar kuota gas LPG 3 kilogram ini bisa ditambah di saat bulan Ramadan nanti," tutupnya.(2)