Pimpin Mediasi Sengketa Lahan, Bupati Kampar: Awal Baik untuk Selesaikan Masalah

Bupati-Kampar-Pimpin-Mediasi.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, BANGKINANG KOTA - Untuk kesekian kalinya, Bupati Kampar Azis Zaenal kembali memimpin rapat mediasi konflik sengketa lahan antara perusahaan dengan masyarakat, menurutnya mediasi merupakan awal yang baik untuk menyelesaikan persoalan.

"Satu-persatu konflik sengketa lahan yang ada di Kabupaten Kampar sudah ditemukan jalan keluarnya setelah diawali dengan mediasi yang dilakukan oleh pemerintah terhadap kedua belah pihak yang bermasalah, karena sesungguhnya fungsi pemerintah adalah membela rakyatnya dan juga menjaga agar perusahaan yang ada tetap betah berinvestasi di Kabupaten Kampar, karena sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi kita yang nantinya bermuara pada kesejahteraan masyarakat," ujar Bupati di hadapan warga dan perwakilan perusahaan.

Hal ini diungkapkan Bupati Azis saat memimpin mediasi sengketa lahan antara PT Sumatera Agro Tunas Utama (SATU) dengan masyarakat Desa Muara Takus dan Koto Tuo yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bupati Kampar, Jumat, 9 Maret 2018.

Ditambahkan Azis, dalam menyelesaikan suatu persoalan, harus dengan kepala dingin dan tidak keluar dari jalur dan aturan yang telah ditetapkan. Bupati Azis juga memaparkan untuk membuktikan keabsahan pemilik lahan harus dirunut dari bawah dan langsung melihat objek dengan langsung terjun ke lapangan.

“Untuk persoalan sengketa lahan kali ini, kita harus langsung melihat objek dengan langsung terjun ke lapangan, melakukan pengukuran dan pihak yang sama-sama mengklaim harus menunjukkan bukti-bukti kepemilikan tanah sebagaimana yang mereka klaim, agar nantinya semua menjadi jelas dan bisa kita pertanggung jawabkan," ujar Bupati Azis dalam arahannya didampingi Dandim 0313 KPR Letkol Inf. Beny Setiyanto dan Kepala Disbunnak Keswan, Bustan.


“Intinya, kita harus mengukur lagi ke bawah, seminggu kedepan kita cek fisiknya dengan melibatkan Badan pertanahan dan disaksikan oleh Dinas terkait dan forkopimda, agar semua masalah bisa terselesaikan dan bisa dipertanggung jawabkan dengan sebaik-baiknya,” ujar Azis. (*)

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id