(Effendi)
Selasa, 26 September 2017 11:44 WIB
(Effendi)
Laporan: EFFENDI
RIAU ONLINE, SIAK - Ratusan siswa dari SMAN 1 Siakang Sakti, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak terhenyak saat menyaksikan adegan-adegan dalam film G30 S/PKI. Sebanyak 421 siswa-siswi ini ikut agenda nonton bareng yang ditaja Koramil 03/ Siak pada Senin, 25 September 2017 siang.
Dengan tenang dan semangat bercampur rasa haru seluruh siswa dan siswi SMA Negeri 1 Sialang Sakti menonton film G 30 S PKI yang bertempat di Aula SMA Negeri 1 Sialang Sakti.
Baca Juga:
Terkuak! Di Balik Penghentian Film G30S/PKI Ada Nama Petinggi-Petinggi Ini
Pamit Terakhir Jenderal Ahmad Yani Ke Ibunda Jelang Subuh Berdarah
Baca Juga
(Koramil) 03/ Siak melaksanakan Nonton bareng (Nobar) Film Gerakan 30 September dalam rangka meneruskan amanat Panglima TNI Gatot Nurmantyo. Acara ini disambut antusias oleh pihak sekolah dan siswa.
Hal itu dibuktikan dengan banyaknya antusias siswa dan seriusnya siswa menyaksikan film yang diputar menggunakan in Focus tersebut.
Turut hadir dalam acara ini, Kepala Uptd Disdik Kecamatan Dayun, Kepsek SMA Negeri 1 Sialang Sakti, Majelis guru dan staf tata usaha SMA Negeri Sialang Sakti, Tokoh masyarakat, Tokoh adat dan Tokoh agama, Babinsa Koramul 03/ Siak , Penghulu Kampung Sialang Sakti, Siswa dan Siswi 421 orang.
"Dengan pemutaran film pengkhianatan G 30 S PKI itu semoga dapat mengingkatkan siswa dan siswi akan sejarah kelam bangsa Indonesia khususnya generasi muda terutama pelajar karna mereka adalah tongkat estapet yang akan mengisi pembangunan bangsa ini," harap Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sialang Sakti.
Terkait dengan hal itu, Kepala SMA Negeri 1 Sialang Sakti Kecamatan Dayun menyampaikan bahwa Pemutaran Film G 30 S/PKI ini sangat bagus dilakukan karena dapat mengingatkan kembali tentang sejarah betapa kejamnya pemberontakan G 30 S PKI pada Tahun 1965.
"Untuk itu kita berterima kasih kepada Jajaran TNI khususnya Koramil 03/Siak yang telah menjadi dan memfasilitasi serta berinisiatif dengan diadakan pemutaran film PKI ini sehingga kita mengerti tentang apa yang dinamakan pemberontakan G 30 S PKI," ujarnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id