Nonton Bareng Film G/30/S/PKI Serentak Kodim dan Koramil di Inhil

poster-film-pengkhianatan-PKI.jpg
(internet)

Laporan: DEDY PURWADI 

RIAU ONLINE, TEMBILAHAN - Komando Distrik Militer (Kodim) 0314/Indragiri Hilir (Inhil), akan memutar film sejarah G/30/S/PKI, Sabtu, 30 September 2017 mendatang, secara serentak di seluruh Komando Rayon Militer (Koramil) di kabupaten berjuluk Seribu Parit tersebut. 

Pemutaran serentak ini merupakan perintah Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, untuk memutar film yang diproduksi pada 1984 tersebut. 

"Rencananya akan kita gelar pada hari H, 30 September mendatang. Untuk di Kodim, akan kita lakukan di depan markas Kodim 0314/Inhil dan Koramil dilakukan di masing-masing Kantor Koramil," ungkap Dandim 0314/Inhil, Letkol Inf Jey Hadianto, Selasa, 19 September 2017. 

Dandim berharap dengan nonton bareng (nobar) film G/30/S/PKI, masyarakat, terutama anak muda mengetahui sejarah kelam bangsa dan memperkuat pondasi ideologi Pancasila.

Baca Juga: 



Terkuak! Di Balik Penghentian Film G30S/PKI Ada Nama Petinggi-Petinggi Ini

Pamit Terakhir Jenderal Ahmad Yani Ke Ibunda Jelang Subuh Berdarah

“Tentunya kita berharap terutama generasi muda tentang kekejaman PKI dan juga memperkuat pondasi ideologi Pancasila serta mengingatkan Pancasila kita pernah diuji eksistensinya oleh komunis di masa lalu,” ungkapnya kembali.

Nobar film disutradarai Arifin C Noer ini, tuturnya, diharapkan tidak begitu saja dilupakan oleh generasi muda. “Saya khawatir generasi muda sekarang bukan lupa peristiwa G/30/S/PKI, tapi justru saya khawatir jangan-jangan mereka tidak tahu akan peristiwa itu,” tuturnya. 

Untuk itu, kata Letkol In Jey Hadianto, generasi muda perlu diberitahu tentang peristiwa tersebut, kejadian ini merupakan penggalan sejarah kelam tidak boleh terlupakan.

“Ingat pesan proklamator kita, Ir Soekarno ‘jas merah’, jangan sekali-kali meninggalkan sejarah. Generasi muda perlu diingatkan sejarah masa lalu,” ujarnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id