Waspada karhutla! Titik Api Kembali Muncul di Pelalawan

Simulasi-Pemadaman-Kebakaran-Hutan-dan-Lahan.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) belum lepas dari Riau. Kali ini, titik kebakaran kembali lagi terpantau di Kabupaten Pelalawan. Tepatnya di Desa Kuala Terusan dan Kelurahan Kerinci Barat.

Kepala BPBD Pelalawan, Hadi Penandio menjelaskan, titik api ini terpantau pada Rabu, 13 September 2017 kemarin. Pemadaman segera dilakukan Tim gabungan dari TNI, Polres Pelalawan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Satpol PP dan Damkar, Regu Pemadam (Regdam) Dinas Perkebunan, dan Masyarakat Peduli Api (MPA).

Baca Juga: 

Puluhan Jenderal Dan 5 Kapolda Kumpul Di Pekanbaru, Mampukah Jerat Perusahaan Pembakar Lahan?

Kisah Bocah Korban Kabut Asap Di Pekanbaru


Namun upaya pemadaman belum berhasil dilakukan karena hanya menggunakan pelaratan seadanya dan hari sudah gelap. Hari ini, pemadaman dilanjutkan kembali.

Hadi menambahkan, api terdeteki di lokasi kebun kelapa sawit milik masyarakat di perbatasan kedua desa itu.

"Lokasinya pas di tempat kebakaran pekan lalu. Api naik lagi di sebelah bekas terbakar. Tim sudah diturunkan ke lapangan," ungkapnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id