Gubri: Tidak Benar Jika Pemprov Riau Sudah Tak Beri Bantuan ke Rumah Ibadah

Gubri-Serahterima-Ambulans.jpg
(ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman membantah telah menelantarkan rumah ibadah khususnya bagi umat yang beragama Islam.

Menurutnya, hanya mekanisme saja yang berubah dalam pemberian bantuan untuk rumah ibadah, seperti pengajuan dari tahun sebelumnya untuk bantuan yang terkait dengan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

"Kalau bantuan tetap ada. Tetapi hanya mekanismenya saja yang berubah itu arena peraturan juga seperti misalnya permohonan bantuan untuk APBD itu harus diajukan satu tahun sebelumnya," katanya di Masjid Agung Annur, Pekanbaru, Senin, 3 April 2017

Tambahnya, selain bantuan dari APBD, Provinsi Riau juga akan mengupayakan bantuan melalui program corporate social responsibility (CSR) dan dari BUMD yang ada di wilayah Riau. Untuk itu, Andi Rachman sapaan akrab Gubri, langsung memberikan bantuan satu unit ambulans kepada Masjid Agung Annur, Pekanbaru.


Baca Juga: Gubri Optimis Pembangunan Riau 2017 Lancar Dengan Dampingan Kejati

Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemprov Riau dan ambulance ini juga merupakan bantuan dari Bank Riau Kepri (BRK) yang merupakan bank milik Pemerintah Riau.

"Tidak benar itu kalau Pemprov Riau sudah tidak ada memberikan bantuan. Bantuan mobil dari BRK ini contohnya yang mana sudah banyak diberikan. Semoga kendaraan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat," imbuhnya.

Bentuk kerjasama dan sebagai mitra itulah kenapa Pemrov Riau dan BRK memberikan satu unit ambulance kepada pengurus Masjid Agung Annur Riau.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline