Dengan Mata Berkaca-kaca, Efi Tertegun Lihat Seisi Rumah Terbakar

Rumah-Terbakar-di-SUkajadi.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Efi Junita (32), pemilik salah satu rumah yang terbakar di Jalan Dahlia Kelurahan Sukajadi Kecamatan Sukajadi tak kuasa menerima kenyataan bahwa seisi rumahnya ludes.

Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, tidak ada barang yang sempat ia selamatkan mengingat dirinya baru mengetahui bahwa api yang berasal dari dapur miliknya telah membesar dan membakar rumahnya.

Ketika petugas berusaha melakukan pendinginan terhadap bangunan rumah miliknya, dengan spontan Efi juga mengikuti masuk ke dalam rumah yang sudah tidak bisa diselamatkan lagi.

Baca Juga: 4 Rumah Di Sukajadi Dilahap Si Jago Merah Usai Korsleting Listrik


"Sudah lah, sudah lah. Apa yang mau di selamatkan lagi," kata salah satu warga yang menarik dirinya ke belakang Rabu, 7 Februari 2017.

Efi hanya tertegun dengan mata berkaca-kaca menyaksikan petugas menyemburkan air dari selangnya di plafon rumah yang sudah tidak terdapat apinya lagi.

Api yang membakar empat rumah, diduga akibat korsleting arus listrik berhasil dipadamkan dengan bantuan 15 mobil pemadam kebakaran setelah sempat terkendala lokasi yang padat pemukiman.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline