Janji Dikembalikan, Ibu Ini Kehilangan 80 Tabung Gas Bernilai Belasan Juta

LPG3.jpg
(BERITATOTABUAN.COM)

Laporan: Azhar Saputra

 

RIAU ONLINE, INDRAGIRI HULU - Putra (28) berhasil menipu Timar Sinulingga (41) warga Desa Kuala Mulia Kecamatan Kuala Cenaku dengan memanfaatkan jabatannya sebagai petugas pengantar gas LPG, Senin, 19 Desember 2016.

 

Korban yang tertipu oleh pelaku ini diperkirakan telah menderita kerugian sebesar Rp 11.200.000. Pelaku menipu korban cara pura-pura meminjam puluhan tabung gas LPG 3 Kg kepada pelaku dan berjanji akan segera dikembalikan.‎

 

"Jadi sekitar pukul 06.30 WIB pelaku bersama rekan yang tidak dikenali oleh korban datang ke rumahnya yang berlokasi di Jalan Lintas Rengat-Tembilahan Sp. PT BBU Desa Kuala Mulia Kecataman Kuala Cenaku untuk meminjam tabung gas," ucap Kapolres Indragiri Hulu Riau AKBP Abas Basuni, Jumat, 23 Desember 2016.


 

Kedua pelaku kemudian, mengangkut sebanyak 80 tabung gas LPG 3 Kg milik korban dengan mobil kijang pic-up warna biru dan berjanji akan mengembalikannya dalam tempo dua hari, tepatnya pada hari Rabu, 21 Desember 2016.

Baca Juga: Pulang Tengah Malam Berpakaian Terbalik, Paman Laporkan Ponakan Dicabuli

 

Namun, hingga waktu yang telah dijanjikan, puluhan gas LPG tersebut tak kunjung dikembalikan. Korban yang sudah menunggu di hari yang telah disepakati harus gigit jari akibat aksi tipu-tipu dari kedua pelaku.

 

"Sampai dengan waktu yang telah ditentukan, pelaku belum juga datang mengembalikan tabung gas milik korban disertai dengan tidak dapat dihubungi nomor telpon dan alamat tempat tinggalnya," imbuhnya.

 

Mendapatkan laporan ini Polisi langsung melakukan pendalaman dan diharapkan dalam waktu yang tidak terlalu lama, kedua pelaku dapat diamankan oleh pihak yang berwajib.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline