Kepala OJK Riau Ingatkan Bank Riaukepri tak Manja dengan Dana Pemda

Kantor-Bank-Riaukepri-Cabang-Siak.jpg
(HUMAS BANK RIAUKEPRI untuk RIAUONLINE.CO.ID)

RIAU ONLINE, SIAK - Kantor Cabang Bank Riaukepri di Siak Sriindrapura menjadi kantor bank termegah di negeri Istana tersebut. Kantor ini memiliki 3 lantai dengan interior modern, luas lahan 5.000 m2 serta lahan parkir kendaraan berkapasitas 500 mobil. 

 

Kantor tersebut diresmikan pemakaiannya, Senin, 21 Maret 2016, ditandai dengan pemotongan pita oleh Kepala Kantor Perwakilan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau, M Nurdin Subandi, didampingi Bupati Siak, Syamsuar dan Direktur Utama Bank Riaukepri, Irvandi Gustari. 

 

"Kantor Bank Riaukepri Cabang Siak ini bisa menjadi ikon/landmark di rumah sendiri. Tentunya menjadi ikon tidak hanya dari sisi struktur saja melainkan pelayanan dan kinerja," kata Dirut Bank Riaukepri, Irvandi Gustari. 

 

Baca Juga: Saleh Djasit Resmikan Kedai Bank Riaukepri di Kampung Halaman

 

Peresmian kantor operasional ini selain Kantor Cabang, juga Kedai Bank Riaukepri Sabak Auh dilakukan Bupati Syamsuar. Kantor baru tersebut berada tepat di jantung Kota Siak, Jalan Sutomo.

 

Irvandi mengungkapkan, sebelum meresmikan Kantor Bank Riaukepri Cabang Siak, juga telah diresmikan kantor serupa di Kabupaten Kampar dan Rokan Hulu. BRK juga akan membangun kantor baru di Kabupaten Kuantan Singingi dan Indragiri Hilir. 

 

“Tidak menutup kemungkinan di Kabupaten Rohil, karena Bupati Rohil sangat antusias dengan memberikan tanah ke Bank Riaukepri untuk pembangunan kantor,” jelas Irvandi

 

Tombol Sirene Peresmian Kantor Bank Riaukepri


DIREKTUR Utama Bank Riaukepri, Irvandi Gustari, bersama-sama dengan Bupati Siak, Syamsuar, Kepala OJK Riau, M Nurdin Subandi, menekan tombol peresmian Kantor Bank Riaukepri Cabang Siak yang baru, Senin, 21 Maret 2016. Kantor Bank Riaukepri menjadi kantor termegah di Ibukota Siak ini.

 

Bupati Siak, Syamsuar, mengatakan, Bank Riaukepri bertambah maju dan memenangkan kompetensi persaingan. Ia berharap peran BRK sebagai Bank Pembangunan Daerah (BPD) terus mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

 

"Sehingga program-program di BRK memihak wirausaha lokal skala kecil dan menengah. Kantor baru ini dilengkapi dengan tanaman hijau agar bank ini menjadi contoh Green Bank, sejalan dengan misi Kabupaten Siak yakni menjadi Kabupaten Hijau," kata Ketua DPD II Golkar Siak itu. 

 

Klik Juga: Dua Bulan, Laba Bersih Bank Riaukepri Sudah Rp 60 M

 

Kepala Kantor OJK Perwakilan Riau, M Nurdin Subandi, mengatakan, dengan peresmian kantor baru ini, sepatutnya karyawan Bank Riaukepri mampu meningkatkan dan memacu kinerja, sehingga menciptakan iklim kewirausahaan yang baik di Kabupaten Siak.

 

"Saya meminta BRK untuk tidak manja dengan dana Pemda dan dapat meningkatkan fungsi intermediasi perbankan serta memberikan edukasi tentang perbankan pada masyarakat," pinta Nurdin Subandi. 

 

Setahun ini, sejak 2015 lalu, BRK lakukan konsolidasi baik struktural maupun budaya kerja guna memperoleh hasil maksimal. Sehingga, upaya menjadi tuan rumah di kampung sendiri bisa terwujud. 

 

Tahun 2016 ini, BRK mencanangkan sebagai tahun Pertumbuhan Bisnis dan Budaya Kerja Produktif melalui 5 Pilar. Antara lain, Perimbangan Penyaluran Kredit dengan terfokus pada kredit UMKM, Perimbangan Penghimpunan Dana Pihak Ketiga terkait dana Pemda dan Non Pemda, Pengembangan Sumber Daya Manusia terkait budaya kerja dan kompetensi, Peningkatan Sistem Operasional dengan sistem teknologi yang canggih dan otomasi Penerapan Internal Control yang terstruktur dan sistematis.

 

Kepala OJK Riau Potong Pita

KEPALA Perwakilan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau, M Nurdin Subandi, memotong pita pemakaian gedung baru Kantor Bank Riaukepri Cabang Siak, Senin, 21 Maret 2016. Kantor Bank Riaukepri menjadi kantor termegah di Ibukota Siak ini.

 

Sejalan dengan itu semua, BRK juga meluncurkan program transformasi BPD secara resmi oleh Presiden Joko Widodo, 26 Mei 2015 lalu. Saat ini sebanyak 143 yang terdiri dari 1 kantor pusat, 19 kantor Cabang, 41 kantor Cabang Pembantu, 33 kantor Kedai, 33 Kantor Kas, 4 Butik, 7 Payment Point.

 

Lihat Juga: Tiga Syarat Ini Wajib Dilakukan Bank Riaukepri Agar Lancar Bertransformasi

 

Bank Riakepri juga memiliki 6 Oto Banking, 203 ATM dan sebanyak 52 Kantor ULS berada di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. Tahun ini, jika tidak ada halangan, jaringan kantor BRK akan dibuka di Provinsi DKI Jakarta.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline