RIAU ONLINE, PEKANBARU - Seorang wisatawan asal Kota Pekanbaru ditemukan tewas setelah nekat terjun dari ketinggian 20 meter di lokasi wisata air terjun Kembar Denalo, Desa Alim, Kecamatan Batang Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau.
"Korban bernama Apin berusia 29 tahun sudah ditemukan tidak bernyawa oleh petugas dengan luka pada bagian kepala terutama wajah dan bibir," jelas Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo di Pekanbaru, Sabtu (2/1/2016).
Dia menjelaskan tewasnya Apin berawal saat korban bersama 7 rekannya pada akhir Desember 2015 berliburan di air terjun itu. (KLIK: Kecelakaan Mobil di Rokan Hulu, 1 Tewas, 17 Luka-Luka)
Mereka lantas mengabadikan setiap momen di air terjun yang terkenal akan keindahannya tersebut. Menurut Guntur, dari kesaksian rekan-rekannya korban nekat mengambil gambar seraya melompat dari puncak air terjun yang diperkirakan setinggi 20 meter.
"Namun, setelah terjun tubuh korban tidak tampak ke permukaan. Selang beberama menit tubuh korban masih belum ditemukan," jelasnya.
Rekan-rekan korban yang telah berusaha mencari korban selanjutnya melaporkan ke kepolisian sektor setempat. Setelah melakukan pencarian selama 20 jam, pada Jumat (1/1) jasad korban berhasil ditemukan oleh petugas yang dibantu masyarakat setempat. (BACA: Dikira Suara Bom, Pengunjung Paza Citra Panik)
Guntur menjelaskan bahwa dari keterangan masyarakat setempat, kedalaman air di lokasi tersebut hanya berkisar 10 meter.
"Sementara pada bagian dasarnya berkontur bebatuan, sehingga kemungkinan besar korban tewas akibat membentur batu-batu itu setelah lompat dari ketinggian 20 meter," jelasnya.