Warga Tangkap Buaya Senyulong 3,4 Meter di Siak

Buaya-senyulong-ditangkap-di-Siak.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, SIAK - Warga Desa Permai Sawit, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak, menangkap seekor buaya jenis senyulong sepanjang 3,4 meter.

Satwa yang dilindungi ini ditangkap warga di sebuah danau. Diperkirakan buaya berasal dari aliran sungai di sekitar danau.

Kabid Wilayah II Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, Mustafa Imran mengatakan, masyarakat menangkap buaya karena dikhawatirkan akan membahayakan.

“Masyarakat menangkap buaya ini dengan alasan membahayakan masyarakat,” terangnya, Rabu, 1 November 2023.



Mustafa menjelaskan, pihaknya menjelaskan kepada warga bahwa buaya jenis senyulong tidak membahayakan.

“Kami beri pemahaman kepada masyarakat bahwa buaya jenis senyulong ini tidak termasuk buas,” jelasnya.

Selanjutnya, BBKSDA Riau membawa buaya senyulong untuk dilepasliarkan ke habitat yang jauh dari pemukiman warga.