RIAU ONLINE, PEKANBARU - Sejumlah warga di Jalan Kutilang Sakti, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru, harus menempuh jalan rusak dan tergenang air untuk memberikan hak suaranya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Riau, Rabu, 27 November 2024.
Hal ini terjadi karena jalan berlubang di Jalan Sakti tergenang air akibat diguyur hujan sejak Selasa, 26 November 2024, malam kemarin.
Pantauan Riauonline, setidaknya ada 4 Tempat Pemilihan Suara (TPS) di Jalan Kutilang Sakti tersebut. Yakni TPS 17, TPS 18, TPS 19 dan TPS 20.
"Karena kemarin hujan, jadi memang ada beberapa jalan berlubang yang masih tergenang air," ujar seorang warga.
Meski demikian, meskipun sebelumnya sempat sepi, warga sudah mulai berdatangan untuk memberikan hak suaranya, sekitar pukul 10.22 WIB. Proses pemungutan suara di sejumlah TPS juga masih berlangsung dengan kondusif.