Gubernur Riau Edy Natar Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024

edy-natar-nasution34.jpg
(Riau online/Sofiah)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gubernur Provinsi Riau, Edy Natar Nasution mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya secara bijak pada Pemilu 2024. Hari pemungutan suara untuk Pemilu Calon Presiden (Capres), DPR RI, DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota akan segera dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.

"Jangan hilangkan hak demokrasi kita, karena kesempatan ini adalah bentuk tanggung jawab dalam kehidupan berdemokrasi," ujarnya, Sabtu, 10 Februari 2024. 

Disamping itu, ia juga meminta agar masyarakat tetap menjaga kesatuan dan kedamaian di antara sesama. Meskipun berbeda pilihan dan pendapat, hal tersebut diharapkan bukan menjadi alasan untuk terpecah belah dan bermusuhan.

"Kita boleh berbeda pilihan antara satu dengan yang lain, namun yang terpenting kita tetap bersatu dan damai, maka kita laksanakan tanggungjawab ini dengan baik," jelasnya.



Ia menegaskan, semua elemen masyarakat harus menjaga agar Pemilu terselenggara secara jujur, adil, aman, lancar, dan damai. Oleh karenanya, masyarakat harus dewasa dalam menjalankan demokrasi. 

"Semoga pelaksanaan Pemilu 2024 betul-betul bisa dilaksanakan dengan baik," pungkasnya.