RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gubernur Provinsi Riau, Syamsuar bersama rombongannya akan melakukan keberangkatan ke Jerman pada 20 Oktober hingga 28 Oktober 2023. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Biro Hukum Elly Wardhani, Selasa 10 Oktober 2023.
"Benar, Insya Allah sudah fix tanggalnya," ujarnya.
Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau, Kamsol mengatakan keberangkatan ini dalam rangka memenuhi undangan dari Pemerintah Jerman berkaitan dengan kerjasama dibidang pendidikan.
"Kita dapat undangan dari Pemerintah Jerman untuk kerjasama kita dibidang pendidikan. Jadi rencananya kita akan melakukan kerjasama Program Riau Unggul," jelasnya.
Sejumlah nama yang dikabarkan akan berangkat tersebut diantaranya Gubernur Riau Syamsuar bersama istrinya, Misnarni Syamsuar, Asisten I Masrul Kasmy hingga kepala bidang dari Dinas Pendidikan. Namun ada pula nama istri Masrul, yaitu Tengku Reny Asmaharni. Berikut nama-nama yang akan penjabat Provinsi Riau yang akan berangkat ke Jerman, melansir dari Detik.com:
1. Syamsuar Gubernur
2. Masrul Kasmy Asisten I
3. Imron Rosyadi Kadis Tenaga Kerja
4. Kamsol Kadis Pendidikan
5. Elly Wardhani Kepala Biro Hukum
6. Arden Semeru Kabid SMK
7. Selamet Heryadi Kabag Protokol
8. Raja Jeihan Ajudan Gubernur
9. Misnarni Istri Gubernur
10. Tengky Reni Azmahrani Istri Asisten I
11. Ilham Affandi Travel Perjalanan
Rencana keberangkatan itu dikritik Anggota Komisi I DPRD Riau Mardianto Manan. Mardianto Manan menilai etika Gubernur Riau, Syamsuar tidak pas jika memboyong rombongannya pergi ke Jerman, menjelang mundur dari jabatannya.
Ia mengatakan, meskipun tidak melanggar aturan yang berlaku, namun seharusnya Gubernur Riau, Syamsuar lebih peka, terutama saat Provinsi Riau masih dilanda kabut asap.
"Saat Karhutla dan kabut asap menyelimuti, dia sudah mengundurkan diri. Ini saja etikanya sudah tidak pas," ujarnya, Selasa 10 Oktober 2023.
Menurutnya, jangankan pergi ke luar negeri, Syamsuar yang sudah menyampaikan surat pengunduran diri kepada DPRD Riau dan saya ini sedang disampaikan kepada Kemendagri, harusnya sudah keluar dari rumah dinasnya.
Ia mencontohkan, Gubernur Riau sebelumnya, Andi Rachman mengantarkan surat pengunduran diri dan dihari yang sama keluar dari rumah dinasnya. Padahal, saat itu, posisinya juga masih sebagai gubernur.
"Di saat dia mengundurkan diri, asap sedang melanda lalu dia berangkat keluar negeri, kan secara etika, moral attitude tidak masuk," lanjutnya.