Konser Judika Penuh Sesak, 3 Penonton Pesta Rakyat HUT ke-66 Riau Pingsan

Judika2.jpg
(Riau online/Sofiah)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Konser Judika dalam rangka HUT Riau ke-66 penuh dengan lautan manusia. Pesta rakyat ini dilangsungkan di halaman Gedung Daerah Provinsi Riau, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Jumat, 11 Agustus 2023.

Lautan manusia membanjiri halaman Gedung Daerah bahkan meluap sampai ke Jalan Diponegoro. Tak sedikitnya juga ada yang menaiki permukaan Tugu Perjuangan.

 

Bergerak ke dalam, belum juga Judika mentas, terdapat penonton yang pingsan. Saat itu, yang manggung masih artist daerah Riau jebolan ajang pencarian bakat yakni Dnanda. Kemudian, di pertengahan acara dan di menjelang akhir acara tampak dua orang diangkut dengan tandu dan dibantu petugas keamanan.

 Judika3

 

Judika beraksi di panggung pesta rakyat merayakan HUT ke-66 Provinsi Riau di halaman kantor gubernur Riau, Jumat 11 Agustus 2023 malam/Riau online/Sofiah

 

Bridging lirik lagu "Bagaimana kalau aku tidak baik-baik saja" membuat ribuan penonton semakin bersorak sorai memanggil nama Judika. Tak berapa lama, sekitar pukul 21.00 WIB Judika dengan mengenakan pakaian jeans serba dongker dan kacamata hitam naik panggung dengan membawakan lagu wahid "Bukan Rayuan Gombal"



 

Suara tinggi penyanyi berdarah Batak itu terdengar menggelegar. Para Judika Holic pun langsung ikut bernyanyi mengiringi jebolan Indonesian Idol itu.

 

Lagu kedua yang dibawakan Judika yakni "Jikalau Kau Cinta" Di atas panggunv itu Judika masih tampak bersemangat. Namun, keringat mulai bercucuran dan tampak jelas pada raut wajahnya. Tak jarang, Judika mengelap dengan handuknya.

 

Lagu lain yang sempat dibawakan Judika yakni Sampai Kau Jadi Milikku, Putus atau Terus, Aku yang Tersakiti, dan Mama Papa Larang. Setelah membawakan seluruh lagi tersebut, Judika juga meminta para penonton untuk maju membawakan salah satu lagu.

 

Ada empat penonton yang naik, dua pasang laki-laki dan perempuan. Keempatnya menyanyikan lagu Putus atau Terus. Kemudian, dua terbaik dipilih dan diajak nyanyi dan selanjutnya diajak foto bersama serta masing-masing diberi hadiah uang tunai Rp 1 juta oleh Judika. 

 

Menariknya, salah satu penonton yang turut bernyanyi dengan artis kondang itu bercerita bahwa dirinya yang berasal dari Pelalawan itu melaju dengan kecepatan tinggi. "Melaju sekitar 90 KM/Jam," jawab Ica ketika ditanya Judika berapa lama perjalanan dan kecepatan menuju Pekanbaru.

 

 

Setelahnya, Judika membawakan dua lagu koplo berjudul Rungkad dan Ojo Dibandingke. Lalu, meminta Gubri Syamsuar untuk bernyanyi bersama lagu Lancang Kuning. Sebagai penutup Judika memilih lagu Cinta karena Cinta yang dinyanyikan secara beat.