Laporan Tika Ayu
RIAUONLINE, PEKANBARU-Sebanyak 41 penambahan kasus konfirmasi Covid-19, diikuti 55 pasien dipulangkan ke rumah dan satu orang meninggal akibat Covid-19 berdasarkan Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau, Selasa, 24 Agustus 2022.
Dikatakan Kepala Humas Dinkes Provinsi Riau, Rozita bahwa untuk di Provinsi Riau sebaran kalkulasikan daerah terkena konfirmasi Covid-19 terjadi di tiga kabupaten kota.
Kota Pekanbaru menunjukan Kejadian kasus konfirmasi paling banyak, ada sebanyak 25 pasien positif.
"Kecamatan Bukit Raya, Kecamatan Payung Sekaki dua orang. Kecamatan Pekanbaru Kota, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kecamatan Sail, Kecamatan Senapelan satu orang. Kecamatan Marpoyan Damai, Kecamatan Tampan enam orang dan Kecamatan Tenayan Raya lima orang," kata Rozita.
Selain Kota Pekanbaru juga ada Kampar di Kecamatan Salo empat orang, Kecamatan Siak Hulu dua orang, Kecamatan Tapung Hulu satu orang, Kecamatan Tapung Hilir satu orang.
"Pelalawan Kecamatan Pangkalan Kuras satu orang," tambahnya.
Hingga kini total kumulatif kasus konfirmasi di Provinsi Riau berdasarkan Data Dinkes terbaru pukul 16.00 WIB per Selasa, 24 Agustus mencapai 151.734 orang. Rinciannya berupa 260 Isolasi Mandiri, 29 Isolasi RS, 146.995 Pulang, dan 4.450 Meninggal Dunia.
Selain Provinsi Riau juga ada 7 kasus konfirmasi disumbang Provinsi lain, di antaranya DI Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatera Utara