Anggota DPRD Pukul Perempuan di SPBU, Hotman Paris Beri Bantuan Hukum Gratis

Oknum-DPRD-menghajar-wanita.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, JAKARTA-Video pria menghajar seorang wanita hanya karena tak terima disuruh antri mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU, viral di media sosial (Medsos).

Dilihat Suara Deli dari tayangan video yang beredar tampak pria yang mengenakan kaos berwarna putih turun dari mobilnya dan menemui wanita yang komplain meminta antri isi BBM.

Tanpa basa-basi, pria tersebut dengan beringasnya mencekik leher wanita dan sejurus kemudian memukulinya menggunakan tangan tepat ke arah wajah korban.

Warga sekitar yang melihat aksi penganiayaan itu perlahan mencoba melerai. Tak lama berselang, video yang merekam detik-detik penganiayaan ini lalu membagikannya ke medsos.

Begitu viral, pengacara terkenal Hotman Paris Hutapea yang melihat peristiwa penganiayaan itu lalu menyampaikan prihatinnya lewat unggahan di akun instagramnya.



Hotman Paris menyatakan siap memberi bantuan hukum dan langsung berangkat ke Palembang, tempat kejadian penganiayaan.

"Ribuan warga Palembang ngadu ke hotman! Apa benar oknum DPRD Palembang mukulin gadis muda hanya karena gadis itu tidak mau dipotong antri di pom bensin!," tulis Hotman Paris.

 "Lawann! Hotman siap bantuan hukum gratis dan berangkat ke Palembang! Negara ini milik rakyat! Negara hukum! Hotman bantu secara hukum dan gratis," sambungnya.

Sontak saja begitu Hotman Paris menyampaikan pernyataan dukungannya, warganet pun langsung memberikan apresiasi dikutip dari suara.com

"Jangan damai, proses hukum," harap warganet.