RIAU ONLINE, PEKANBARU-Meski pencapaian vaksinasi Covid-19 di Provinsi Riau tinggi, namun masyarakat diminta tidak ber euforia, dan mengabaikan protokol kesehatan.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakapolri, Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, saat melakukan peninjauan vaksinasi serentak di halaman Fakultas Hukum Universitas Riau (Unri) Gobah, Kamis, 24 Maret 2022.
"Vaksinasi di Riau sudah cukup tinggi mencapai 95,68 persen untuk dosis 1. Dosis 2 mencapai 73,70 persen. Ini sudah tinggi. Saya mengimbau jangan euforia dengan kondisi ini karena meskipun sudah divaksin bukan berarti tidak bisa terpapar Covid-19," ujar Komjen Gatot saat konferensi pers.
Kegiatan vaksinasi serentak di seluruh Indonesia ini dilaksanakan di bawah pimpinan Kapolri di Jawa Barat.
Tujuannya adalah meningkatkan vaksinasi kepada seluruh masyarakat Indonesia, baik itu untuk masyarakat umum, lansia dan anak-anak.
Untuk di Riau, ada sebanyak di 17 titik vaksinasi massal yang dilaksanakan hari ini, dengan target vaksin mencapai 64.000 dosis.
Terakhir, Gatot berharap masyarakat tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.
“Tetap patuhi protokol kesehatan, jaga jarak, cuci tangan, dan pakai masker. Itu dilakukan terus. Juga kepada keluarga, yang belum di vaksin, agar diajak untuk di vaksin,” tutupnya.